Berbicara soal uang memang semua orang pasti butuh benda yang satu ini. Tanpa uang kita akan kesulitan untuk sekedar memenuhi kebutuhan perut. Terlihat remeh tapi tak semua orang dapat memenuhi kebutuhan yang satu ini secara mudah. Ada sebagian orang yang memang sudah lancar dalam mengumpulkan uang, namun ada pula sebagian orang yang kesulitan mengumpulkan uang meski hanya recehan.
Kesulitan inilah yang akhirnya membuat aku bisa belajar tentang betapa pentingnya sebuah recehan. Betapa pentingnya selembar uang kertas.